Sabtu, 20 Oktober 2012

3.500 Beasiswa Spesialis Mata dari Kemenkes

Ilustrasi: ist.
Ilustrasi: ist.


BANDUNG-Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyiapkan beasiswa bagi 3.500 mahasiswa kedokteran yang ingin mendalami ilmu spesialis mata.

"Kami berkomitmen bagi masyarakat Indonesia yang mengalami gangguan penglihatan. Salah satunya lewat bantuan beasiswa menjadi dokter spesialis mata," kata Wakil Menteri Kesehatan RI Ali Ghufron Mukti, usai Pencanangan Pemberantasan Kebutaan di Indonesia Dalam Rangka World Sight Day 2012, di RSM Cicendo, Bandung, Jumat (12/10/2012).

Menurut Ali, pihaknya menyediakan beasiswa untuk 3.500 mahasiswa yang ada di berbagai tempat di Indonesia. Ali mengklaim, program beasiswa ini sudah berjalan cukup bagus. "Meski belum semuanya dipakai, baru 1.500," sebutnya.

Meski disediakan bagi mahasiswa di seluruh Indonesia, program ini diprioritaskan pada daerah-daerah yang membutuhkan dokter mata. "Sebarannya se-Indonesia, terutama daerah perbatasan, kepulauan dan tertinggal," ujarnya.

Wamenkes menegaskan, Kemenkes menjadikan pemberantasan kebutaan sebagai prioritas. Dia membantah kritik halus yang disampaikan Direktur Utama RSM Cicendo bahwa kebutaan belum menjadi agenda prioritas pemerintah, khususnya Kemenkes.

"Kemenkes dikatakan belum komitmen, semoga saya salah dengar. Hari kesehatan mata dunia ini penting. Maka saya datang ke sini. Ini komitmen," katanya.

Dalam kesempatan itu, dia juga menyaksikan penandatanganan MoU RSM Cicendo dengan Solidaritas Ibu Kabinet Indonesia Bersatu (SIKIB) tentang penanggulangan kebutaan di Indonesia.



disalin & ditempel oleh : wisdeni sumber

0 komentar:

Posting Komentar

 

IKATAN WIDYAISWARA INDONESIA Copyright © 2011 -- Template created by I W I -- Powered by Blogger